PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN AIR (AUDITORY, INTELLECTUALY, REPETITION) TERHADAP HASIL BELAJAR SEJARAH KERAJAAN ISLAM DI SUMATERA SISWA KELAS X SMK YADIKA LUBUKLINGGAU

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN AIR (AUDITORY, INTELLECTUALY, REPETITION) TERHADAP HASIL BELAJAR SEJARAH KERAJAAN ISLAM DI SUMATERA SISWA KELAS X SMK YADIKA LUBUKLINGGAU

  • Deka Hakimin Pendidikan Sejarah, STKIP PGRI Lubuklinggau
  • Yeni Asmara STKIP PGRI LLG
  • Sarkowi Sarkowi Pendidikan Sejarah, STKIP PGRI Lubuklinggau

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran AIR (Auditory, Intellectualy, Repetition) terhadap hasil belajar sejarah kerajaan islam di sumatera siswa kelas X SMK Yadika Lubuklinggau. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen murni. Populasinya yaitu seluruh siswa kelas X SMK Yadika Lubuklinggau. Pengambilan sampel penelitian dilakukan secara random sampling karena setiap kelas mempunyai kemampuan dan kesempatan yang relatif sama dan terpilih sebagai sampel adalah kelas X.OTKP sebagai kelas eksperimen dan kelas X.OTO sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes yang terdiri dari 24 soal. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa pengaruh model pembelajaran AIR (Auditory, Intellectualy, Repetition) terhadap hasil belajar sejarah kerajaan Islam di Sumatera siswa kelas X SMK Yadika Lubuklinggau. Hal ini dapat diketahui dari nilai rata-rata pretest dan posttest kelas eksperimen adalah 63,42 dan 81,42. Sedangkan nilai rata-rata pretest dan posttest kelas kontrol adalah 63,63 dan 77,25. Jadi ada peningkatan hasil belajar untuk kelas eksperimen sebesar 18,00 sedangkan untuk kelas kontrol sebesar 13,62. Hasil ini diperkuat dengan perhitungan uji "t" (uji hipotesis) dimana thitung (2,112) > ttabel (2.000)  untuk taraf signifikan 5% dengan dk = 60, sehingga Ho ditolak dan Ha  diterima.

References

Arikunto, S. 2013. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Astuti. 2012. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Penerbit Rineka Cipta.
Asyirint. 2010. Model Pembelajaran Aktif. Jakarta: Penerbit Rineka Cipta.
Daryanto. 2010. Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
Dimyati dan Mudjiono. 2013. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Penerbit Rineka Cipta.
Hamalik, O. 2010. Prosedur Belajar-Mengajar. Bandung: Bumi Aksara.
Hanafiah dan Suhana. 2009. Teori Model Pembelajaran. Malang: UM Press.
Herdian. 2012. Model Pembelajaran. Bandung: Bumi Aksara.
Huda. 2013. Strategi Belajar dan Mengajar. Jakarta: Penerbit Rineka Cipta.
Hudoyo. 2010. Napak Tilas Kerajaan Islam di Sumatera. Jakarta: Bulan Bintang.
Istarani. 2011. Pengertian Model Pembelajaran. https://www.zonareferensi.com /pengertian-model-pembelajaran/. 15 April 2019.
Fathurrohman dan Sutikno. 2014. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Kurniasih. 2012. Ragam Pengembangan Model Pembelajaran Untuk Peningkatan Profesionalisme Guru. Jakarta: Kata Pena.
Riski, dkk. 2015. Penerapan Model Pembelajaran Auditory Intellectually Repetition (AIR) Untuk Meningkatkan Aktivitas Belajar Siswa Pada Materi IPS. Jurnal FKIP. 7 (5), 14-27.
Mansur. 2010. Evaluasi Pendidikan Untuk Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
Margono.2010. Statistika Penelitian Kuantitatif. Bandung: Alfabeta.
Ni Putu Kersiana Apsari. 2011. Pengaruh Model Pembelajaran Auditory Intellectually Repetition (AIR) terhadap Hasil Belajar Sejarah Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Sukasada. Jurnal FKIP. 09 (1), 69-78.
Priyatno. 2010. Metode Statistika Kualitatif, Kuantitatif, R & D. Bandung: Alfabeta.
Rina Wiji Lestari. 2014. Pengaruh Model Pembelajaran AIR (Auditory Intellectually Repetition) Dengan Setting Mind Map Terhadap Hasil Belajar Sejarah Siswa Kelas SMA Negeri 1 Sumbergempol Tulungagung Tahun Ajaran 2013/2014. Jurnal FKIP. 5 (3), 69-79.
Sudjiono. 2010. Riset Statistika Penelitian. Bandung: Bumi Aksara.
Sudjana. 2005. Metode Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Pendidikan, Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, R & D. Bandung: Alfabeta.
------------. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.
Sundayana. 2015. Statistika. Jakarta: Bumi Aksara.
Soekartiwi. 2015. Strategi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.
Syah, Alam. 2010. Kerajaan-Kerajaan Besar di Bumi Serambi Mekah. Jakarta: Bulan Bintang.
Trianto. 2017. Menjelajah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo: Masmedia Buana Pustaka.
Published
2021-06-30