PENGARUH PEMBERIAN KOMPOS LIMBAH KULIT KOPI TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN KANGKUNG (Ipomoea reptans. Poir)

  • Yunita Wardianti STKIP PGRI Lubuklinggau
Keywords: Kompos limbah kulit kopi, Pertumbuhan kangkung darat (Ipomoea reptans. Poir)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian kompos limbah kulit kopi terhadap pertumbuhan tanaman kangkung (Ipomoea reptans. Poir). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dengan konsentrasi kompos limbah kulit kopi 0%, 25%, 50%, dan 75% dan masing-masing 6 ulangan. Penelitian ini dilakukan dengan tahap pembuatan kompos, penyiapan benih, persiapan media tanam, penanaman benih, pemeliharaan, dan pengamatan. Pengamatan yang dilakukan yaitu terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah tunas, diameter batang, persentase tanaman yang hidup, dan berat basah tanaman. Data yang diperoleh dianalisis dengan ANNOVA satu faktor. Dari hasil penelitian ini diketahui bahwa kompos limbah kulit kopi berpengaruh nyata meningkatkan pertumbuhan (tinggi tanaman, diameter batang, jumlah tunas, dan berat basah tanaman) kangkung (Ipomoea reptans. Poir), tetapi tidak berpengaruh terhadap jumlah daun dan persentase tanaman yang hidup. Dapat disimpulkan bahwa yang paling baik pengaruhnya terhadap pertumbuhan tanaman kangkung (Ipomoea reptans. Poir) yaitu pada perlakuan C (50%).

References

Azmi, Chotimatul. 2007. Menanam Bayam dan Kangkung. Jakarta: Dinamika Media
Baon, Jhon Bako; Rinto Sukasih dan Nurkholis. 2007. Laju Dekomposisi dan Kualitas Kompos Limbah Padat Kopi. Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Jember. http://digilib.biologi.lipi.go.id. Diakses 19 Januari 2011
Djaja. 2008. Langkah Jitu Membuat Kompos Dari Kotoran Ternak & Sampah. Jakarta: PT. Agromedia Pustaka
Gomes, A Kwanchai dan Arturo A. Gomes. 1995. Prosedur Statistik untuk Penelitian Pertanian. Jakarta: Universitas Indonesia
Murbandono, L. 2008. Membuat Kompos Edisi Revisi. Jakarta: Penebar Swadaya
Nanda, Nurdian Kusma. 2005. Pengaruh Pemberian Limbah Kulit Kopi dan Effective Microorganism (EM-4) terhadap Pertumbuhan Semai Akasia (Acacia mangium Wild) pada Media Ultisol Bengkulu. Bengkulu: Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu
Rahayani, Sri. 2002. Jamur Pada Kompos Kulit Buah Kopi(Coffea sp). Bengkulu: Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu
Rukmana, Rahmat. 1994. Bertanam Kangkung. Yogyakarta: Kanisius
Salisbury, Frank B dan Cleon W Ros. 1995. Fisiologi Tumbuhan Jilid 1. Penerjemah Diah R Lukman dan Sumaryono. Bandung: ITB
Sutanto, Rachman. 2002. Penerapan Pertanian Organik Pemasyarakatan dan Pengembangannya. Yogyakarta: Kanisius
Tim penulis PS. 2008. Penanganan dan Pengolahan Sampah. Jakarta: Penebar Swadaya
Williams, C.N. 1993. Roduksi Sayuran di Daerah Tropika. Yogyakarta: Gajah Mada University Press
Published
2015-06-30