Efektivitas Model Pembelajaran Connecting Organizing Reflecting Extending terhadap Kemampuan Menemukan Ide-ide Pokok Berita Siswa Kelas VIII SMP Negeri B. Srikaton

  • Tira Suciati STKIP PGRI Lubuklinggau
  • M Syahrun Effendi STKIP PGRI Lubuklinggau
  • Noermanzah N. STKIP PGRI Lubuklinggau
Keywords: model pembelajaran CORE, ide-ide pokok berita

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektivan model pembelajaran Connecting Organizing Reflecting Extending terhadap kemampuan menemukan ide-ide pokok berita siswa kelas VIII SMP Negeri B. Srikaton.Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas VIII berjumlah 187 siswa yang terdiri dari 6 kelas. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII.6 yang berjumlah 30 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan dua cara yaitu dengan teknik tes dan teknik nontes. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan rumus uji “t”, yaitu dengan mencari selisih antara hasil pretes dan postes. Berdasarkan hasil analisis data, diketahui terdapat perbedaan hasil pretes dengan hasil postes. Hal ini dapat dilihat dari hasil rata-rata pretes dengan postes, yaitu hasil pretes lebih kecil daripada postes, yaitu X1 = 60,5< X = 75,33. Berdasarkan hasil uji hipotesis ini diketahui bahwa harga t hitung = 7,84. Hasil ini dikonsultasikan dengan t tabel (t tabel dengan N = 30 atau db/df = 29) pada taraf signifikan 1% yaitu 2,76 dan taraf signifikan 5% yaitu 2,04. Hal ini menunjukkan bahwa hasil perhitungan t hitung yang diperoleh lebih besar dari pada t tabel baik pada taraf signifikan 1% maupun pada taraf signifikan 5%, Hasil perhitungan ini dapat dituliskan seperti berikut ini 2,04 < 7,84 > 2,76. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa hipotesis menyatakan model pembelajaran CORE efektif terhadap kemampuan menemukan ide-ide pokok beritasiswa kelas VIII SMP Negeri B. Srikaton telah terbukti kebenarannya.

References

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Depdiknas. 2004. Petunjuk Pelaksanaan Penilaian untuk Sekolah Menengah Pertama. Jakarta: Balai Pustaka.
Muslich, Masnun. 2007. KTSP Pembelajaran Berbasis Kompetensi dan Kontekstual. Jakarta: Bumi Aksara.
Nurhasanah dan Didik. 2007. Pembelajaran Efektif. Jakarta: Pustaka Utama.
Ngalimun. 2012. Pengertian Model Pembelajaran. [online] (http://para-ahli-model pembelajaran.wordpress.com). [7 November 2012].
Ramlan, M. 2001. Morfologi Suatu Tujuan Deskriptif. Yogyakarta: CV Karyono.
Sutikno. 2009. Pengertian Model Pembelajaran. [online] (http://para-ahli-model pembelajaran.wordpress.com) Diakses tanggal 9 Juni 2011.
Tarigan, Henry Guntur. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.
Wibowo. 2009. Pengertian Bahasa. (http://para-ahli-bahasaindonesia.com/html) Diakses tanggal 5 November 2012.
Published
2013-12-31