HUBUNGAN KEMAMPUAN MENULIS LAPORAN PERJALANAN DENGAN KEMAMPUAN MENYAMPAIKAN ISI LAPORAN SECARA LISAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 MUARA KULAM
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan yang signifikan antara kemampuan menulis laporan perjalanan dengan kemampuan menyampaikan laporan secara lisan siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Muara Kulam. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif korelasi. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas VIII berjumlah 52 siswa yang terdiri dari 2 kelas. Sampel dalam penelitian ini seluruh populasi yang berjumlah 52 orang. Teknik analisis data dengan langkah-langkah yaitu menghitung nilai individu kemampuan menulis laporan perjalanan dan menghitung nilai individu kemampuan menyampaikan isi laporan secara lisan, kemudian menghitung tingkat korelasi variabel X dan Y dengan menggunakan rumus indeks korelasi “r” Produck Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara kemampuan menulis laporan perjalanan dengan kemampuan menyampaikan laporan secara lisan siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Muara Kulam. Hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan rhitung yang diperoleh lebih besar daripada rtabel pada taraf signifikansi 5% yaitu 0,86 > 0,274.
References
Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Atmaja, Jati F. 2010. Buku Lengkap Bahasa Indonesia & Peribahasa. Yogyakarta: Pustaka Widyatama.
Finoza, Lamuddin. 2001. Aneka Surat, Statuta, Laporan, dan Proposal. Jakarta: Diksi Intan Mulia.
Ilyas, Nursyam. 2011. Intisari dan Soal Bahasa dan Sastra Indonesia. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Kosasih, E. 2012. Kompetensi Ketatabahasaan. Bandung: Y Rama Widia.
Maryati dan Sutopo. 2008. Bahasa dan Sastra Indonesia 2. Jakarta: Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan.
Muda, Akhmad A.K. 2006. Kamus Lengkap Bahasa Indonesia. Jakarta: Reality Publisher.
Nurgiyantoro, Burhan. 2010. Penilaian Pembelajaran Bahasa.Yogyakarta: BPFE.
Nurhasanah dan Didik Tomianto. 2007. Kamus Bergambar Bahasa Indonesia untuk SD dan SMP. Jakarta: CV Bina Sarana Pustaka.
Poerwadarminta. 2006. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Methods). Bandung: Alfabeta.
Suharma, dkk. 2011. Bahasa dan Sastra Indonesia. Bogor: Yudhistira.
Tarigan. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.
Yasyin, Sulchan. 2005. Kamus Pintar Bahasa Indonesia. Surabaya: Amanah.
Zahara dan Husin. 2009. Bahasa Indonesia SMK dan MAK. Jakarta: PT Gelora Aksara Pratama.
Jurnal Perspektif Pendidikan by https://www.ojs.stkippgri-lubuklinggau.ac.id/index.php/JPP is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.